JR Pass

Liburan lebih mudah dan nyaman #BarengNusaTripAja

Akan lebih mudah untuk mengunjungi kota-kota populer di Jepang dengan menggunakan JR pass Gunakan Japan Railways Group seperti bis, kapal feri dan kereta cepat (Shinkansen) Sangat cocok untuk grup atau keluarga
Penting untuk diketahui :
  • Voucher akan dikirimkan 3 hari setelah proses pembayaran selesai
  • Reschedule ataupun mengganti nama tidak diperbolehkan
  • Masa berlaku JR pass untuk semua jenis produk (JR Pass hanya berlaku selama 7, 14 atau 21 hari berturut-turut dalam satu bulan)
  • Service hanya tersedia di wilayah Jabodetabek
  • Hanya bisa digunakan untuk visa turis Jepang (Berlaku untuk pemegang paspor non-Jepang dengan cap visa “Pengunjung Sementara” di paspor. Pemegang paspor Non-Jepang yang memiliki tempat tinggal tetap di Jepang tidak dapat menggunakan produk ini)
  • Harga tidak termasuk biaya jasa dan biaya pengiriman
Cara pemesanan :
  • Pemesanan dilakukan melalui order@nusatrip.com atau klik “Pesan Sekarang” (Pembeli wajib mengisi data pribadi saat memesan. Nama, Negara Tempat Tinggal, dan No. Paspor. Sertakan juga soft copy paspor dan visa Jepang)
  • Minimal pemesanan H-14 sebelum keberangkatan (Disarankan untuk memesan JR Pass setidaknya 14 hari sebelum bepergian ke Jepang. Tanggal yang dipilih diatas pada kalender bukanlah tanggal aktivasi melainkan tanggal keberangkatan ke Jepang. Setelah melakukan pembelian, maka akan mendapatkan Exchange Orders)
  • Pembayaran dilakukan dengan cara transfer via bank BCA dan Mandiri atas nama PT. Tunas Sukses Mandiri
  • Bukti pembayaran dikirimkan melalui email
  • Setelah pembayaran selesai, akan dikirimkan email konfirmasi
  • Proses pemesanan dilakukan hanya di hari kerja (Senin s/d Jumat) dari jam 09.00 - 17.00
  • Anak berusia dari 6-11 tahun dikenakan biaya tiket anak-anak, sedangkan untuk anak berusia dibawah 5 tahun, tidak dikenakan biaya tiket dan tidak disediakan kursi
Info penukaran :
  • Voucher ini tidak dapat digunakan untuk menukarkan JR Pass di Jepang. Hanya Exchange Orders yang bisa digunakan untuk penukaran
  • Anda harus menunjukkan Exchange Orders bersama paspor anda di Bandara dan di stasiun kereta utama. Email konfirmasi dan tidak dapat digunakan untuk menukarkan JR Pass
  • Anda hanya dapat menukarkan JR Pass milik sendiri. Anda tidak dapat menukarkan Exchange Orders atas nama orang lain
  • Exchange Orders untuk tiket JR Pass berlaku selama 3 bulan (90 hari) setelah pesanan di terbitkan
  • Catatan: Anda harus memilih tanggal aktivasi saat penukaran. Tanggal aktivasi harus berada dalam batas 30 hari sejak penukaran. Setelah diaktifkan, JR Pass hanya berlaku selama 7, 14 atau 21 hari berturut-turut dalam satu bulan. Untuk naik kereta, tunjukan kepada staf di gerbang tiket
  • Proses pemesanan tempat duduk: Anda dapat melakukan pemesanan tempat duduk di loket tiket dengan bantuan dari staf, dan pemesanan tempat duduk hanya tersedia setelah anda menukarkan JR Pass